Sejarah Desa Plunjaran


Desa Plunjaran merupakan salah satu Desa yang terletak di ujung selatan Kabupaten Wonosobo tepatnya di Kecamatan Wadaslintang. Sejak adanya Waduk Wadaslintang yang menggenangi sebagian besar wilayah Desa Plunjaran banyak Sebagian Warga Masyarakat berpindah tempat melalui program Pemerintah saat itu (Orde Baru) yaitu program Transmigrasi ke Luar Pulau. Beberapa Ke Pulau Sumatera dan Pulau Kalimantan, Sebagian lagi bertahan hidup di Desa.

Perekonomian Desa yang tergolong miskin diantara desa-desa lain di Kecamatan Wadaslintang, sehingga Desa Plunjaran Pernah masuk dalam kategori IDT kala itu. Tidak hanya Transmigrasi namun Juga Urbanisasi yaitu perpindahan penduduk dari desa menuju ke Kota dengan tujuan perbaikan Ekonomi.

Keadaan Infrastruktur Jalan, Rumah Masyarakat Tidak Layak Huni, Jamban masih ditemukan di Desa Plunjaran dengan keadaan yang perlu mengalami peningkatan.


Total Dibaca

Contact Details

Telephone: -
Email:  -
Website: https://plunjaran-wadaslintang.wonosobokab.go.id

Jalan Kebon Tanjung No. 01 Dusun Silulut Desa Plunjaran Kecamatan Wadaslintang Kabupaten Wonosobo Propinsi Jawa Tengah Indonesia Kode Pos 56365